Skip to main content
Terkenal Hingga ke Pelosok Indonesia, 8 Potret Jirayut yang Mulai Mempertimbangkan Kemungkinan Pindah Warga Negara

Terkenal Hingga ke Pelosok Indonesia, 8 Potret Jirayut yang Mulai Mempertimbangkan Kemungkinan Pindah Warga Negara


Jirayut memulai karir di Indonesia selepas mengikuti ajang D' Academy Asia musim keempat. Namanya langsung melejit sebagai pemuda dengan banyak talenta dari menyanyi, berakting, sampai jadi presenter.

Kepopuleran Jirayut sudah tidak perlu diragukan lagi hingga pelosok daerah. Karena penerimaan tersebut, pelantun tembang Rindu Luar Biasa ini sudah menganggap Indonesia sebagai rumah keduanya.


"Aku awal karirnya mulai dari nol itu di D'Academy Asia. Alhamdulilah aku diterima sama masyarakat Indonesia, banyak yang sayang sama aku. Indonesia sudah jadi rumah kedua, orangnya ramah bikin betah," kata Jirayut dikutip dari pernyataannya via Zoom, Kamis (4/1/2023).


Jirayut sudah sangat betah dan lancar berbahasa Indonesia. Saking lancarnya, blak-blakan ia mengaku agak lupa bahasa Thailand.


"Aku saking ngomong bahasa Indonesia terus, bahasa Thailand udah lupa. Begitulah," aku pemilik nama lahir Afisan Jehderamae ini.


Saat ditanya apakah ada kemungkinan berganti kewarganegaraan, ia masih akan mempertimbangkannya karena itu belum jadi fokusnya.


"Kalau memutuskan jadi orang Indonesia boleh-boleh saja, tapi sekarang belum karena fokus ke keluarga. Ngalir saja dulu, untuk ke depannya kita tidak tahu, fokus dengan pekerjaan saja dulu," ucap Jirayut.


Lebih lanjut, Jirayut mengungkap fakta bahwa kiprahnya di Indonesia belum banyak diketahui oleh masyarakat Thailand. Ia pun berharap seiring bertambah tahun namanya bisa melejit di negara asalnya.


"Kalau di sekitar rumah aku sih dikenal, tapi di Thailand secara keseluruhan belum karena aku lebih dikenal di Indonesia. Semoga karier aku makin melejit lagi, bahkan di negara aku sendiri bisa semakin dikenal," harap Jirayut.


Meski tak begitu dikenal, Jirayut telah membangun sebuah rumah yang cukup megah di Thailand. Rumah tersebut jadi wujud kesuksesan kariernya di Indonesia.