Skip to main content
Aksesoris Kuku Harga Rp3 M Dipakai Cuci Piring, Tiara Andini Kaget

Aksesoris Kuku Harga Rp3 M Dipakai Cuci Piring, Tiara Andini Kaget


Tiara Andini sedang melakukan promosi lagunya yang berjudul Ngeluwihi, agar lagu tersebut menjadi terbaik Tiara mempersiapkan semuanya dengan megah.

Dari judul tersebut ternyata ada kisah menarik, Tiara melakukan syuting video klip dengan gaya unik dan menarik. 

Tiara Andini ingin membawa budaya tempat kelahirannya, yaitu budaya Jawa agar lebih mendunia. 

Mengusung konsep strong, edgy, dan independent, sehingga baju yang dikenakan dalam proses syuting juga bernuansa tradisional.

Tiara juga tampil dengan gaya Y2K bernuansa silver menggambarkan sisi dirinya yang kuat dan keluar dari zona nyaman. 


Saat proses pembuatan video klip Ngeluwihi, Tiara Andini membalut tubuhnya dengan pakaian berdesain serta aksesori yang unik.

Salah satu hal yang bikin terunik yakni aksesori kuku atau disebut juga nail art.

Tiara merasa biasa saja dengan penampilannya saat awal mengenakannya.  Namun, kaget setelah tahu harga aksesori kuku yang ia gunakan selama proses pembuatan video klip. 

“Total harga dari kuku buatan itu sekitar Rp 3 m (miliar), aku juga baru itu tahu setelah syuting”, ucapnya. 

Tiara juga menceritakan bahwa ia tak sengaja mencuci piring dan memancing sambil menggunakan aksesoris kuku yang super mahal itu.


“Udah aku bikin cuci piring, udah aku bikin mancing, mantap!”, ucapnya seakan tak percaya.

Saat proses pembuatan video klip, Tiara mengaku tidak tahu soal harga aksesoris untuk nail art itu. Yang Tiara tahu, saat pembuatan video memang banyak yang mengawasi dirinya. 

“ Pantesan banyak yang jagain dibelakang kamera pas syuting, Oh, ternyata itu alasannya baru sekarang aku tahunya”, ucapnya.

Dalam proses pembuatan video tersebut, Tiara Andini mengaku ada beberapa adegan yang menurutnya aneh.

“Aku ada scene yng lumayan aneh kayak mancing ,cuci piring, setrika in a slay way”, ucapnya. “ Aku pake gaun yang wow, aku juga pake kuku dengan total seharga (Rp)3 m (miliar)."