Skip to main content
Tukul Arwana Alami Pendarahan Otak, Wajib Tahu Ini Sederet Penyebab dan Faktor Risiko Pendarahan Otak

Tukul Arwana Alami Pendarahan Otak, Wajib Tahu Ini Sederet Penyebab dan Faktor Risiko Pendarahan Otak


Komedian senior Tukul Arwana pada Rabu (22/9/2021) dilarikan ke rumah sakit karena mengalami pendarahan otak.

Melansir Tribunnews, Tukul pendapatkan perawatan di RS Pusat Otak Nasional Jakarta.

Anak Tukul Arwana yang bernama AKP Ega Prayudi mengkonfirmasi pemberitaan mengenai ayahnya.

"Iya, betul (Tukul alami pendarahan di otak atau kepala)," kata Ega Prayudi ketika dihubungi awak media, Kamis (23/9/2021).

Ega juga membenarkan ayahandanya saat ini berada di rumah sakit dan mendapatkan perawatanintensif.

Kondisi terkini Tukul Arwana sedang menjalani perawatan dari dokter.

Sebelumnya, dikabarkan Tukul Arwana mengeluh pusing lalu dilarikan ke rumah sakit.

Padahal, menurut penuturan sahabat Tukul yang bernama Maria Vania, sang komedian baru-baru ini menjalani syuting.

Tukul Arwana juga tampak sehat-sehat saja saat menjalani syuting.

Melansir WebMD, pendarahan otak merupakan salah satu jenis stroke.

Pendarahan otak terjadi karena arteri di otak yang pecah dan menyebabkan pendarahan lokal di karingan sekitarnya.


Pendarahan ini bisa berakibat fatal membunuh sel-sel otak.

Bila tak segera ditangani, pendarahan otak bisa menyebabkan pembengkakan atau dikenal dengan edema serebral.

Darah yang terkumpul bisa menjadi massa yang disebut hematoma.

Kondisi ini bisa meningkatkan tekanan pada jaringan otak di dekatnya sehingga bisa mengurangi aliran darah vital sehingga bisa membunuh sel-sel otak.

Ada beberapa faktor risiko dan penyebab pendarahan otak.

Ini penyebab pendarahan otak yang paling umum:

Trauma kepala

Cedera pada kepala bisa menyebabkan trauma kepala.

Ini jadi salah satu penyebab pendarahan otak paling umum bagi orang berusia di bawah 50 tahun.

Tekanan darah tinggi

Moms sebaiknya tidak menyepelekan tekanan darah tinggi.

Kondisi tekanan darah tinggi yang dalam jangka waktu lama bisa melemahkan dinding pembuluh darah.

Bila tekanan darah tinggi tak segera diatasi bisa menyebabkan pendarahan otak.

Aneurisma

Aneurisma merupakan kondisi melemahnya dinding pembuluh darah yang membengkak.

Pembuluh darah bisa pecah ke otak dan menyebabkan stroke.

Angiopati amiloid

Ini merupakan kondisi kelainan dinding pembuluh darah yang biasanya terjadi seiring dengan bertambahnya usia dan tekanan darah tinggi.

Ini dapat menyebabkan banyak pendarahan kecil yang tidak diketahui sebelum menyebabkan yang besar.