Skip to main content
Berhati Bak Malaikat, Tamara Bleszynski Sampai Ngaku Rela Dipenjara Usai Nekat Lancarkan Aksinya Ini: 'Hidup Cuma Sekali'

Berhati Bak Malaikat, Tamara Bleszynski Sampai Ngaku Rela Dipenjara Usai Nekat Lancarkan Aksinya Ini: 'Hidup Cuma Sekali'


Sosok Tamara Bleszynski tentu sudah tidak asing lagi bukan?

Pesinetron cantik ini diketahui saat ini sudah jarang tampil di layar kaca.

Meski demikian ia masih aktif di media sosial miliknya hingga menjadi sorotan.

Belum lama ini Tamara mengaku jika dirinya siap untuk dipenjara karena aksinya.

Kira-kira apa yang terjadi dengan Tamara Bleszynski?

Rupanya ibu cantik dua anak tersebut sedang melakukan aksi sosial.

Di mana di ketahui saat ini Tamara Bleszynski sudah menetap di Bali.

Tamara pun menceritakan seperti apa kegiatannya berbagi dengan sesama di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini.

Tak mau setengah-setengah untuk membantu, siapa sangka Tamara sampai mengaku mau untuk masuk penjara karena aksinya tersebut.

Lantas ia pun berkesimpulan karena sejatinya hidup itu hanya sekali.

"Aku rela dipenjara karena menyebar/berbagi pangan.... Hidup, cuma sekali..," tulis Tamara Bleszynski.

Mantan istri Mike Lewis ini mengaku setiap hari dirinya membagikan 10 bingkisan pangan.

Ibu dari Teuku Rasya dan Kenzou Lion ini bahkan tak segan menunjukkan apa saja isian bahan pangan yang ia bagikan.


"Berbagi Gratis 10 Bingkisan pangan sederhana berisi: Beras, minyak dan telur; Senin 19 juli sampai dgn Rabu di @tehmanisbali Pukul 12:00," tulis Tamara.

Memberikan 10 bingkisan setiap harinya, Tamara Bleszynski lantas menjelaskan alasannya.

Menurutnya ia hanya mampu untuk berbagi 10 bingkisan perhari.

Selain itu pesinetron senior tersebut juga menghindari kerumunan terjadi.

"Mengapa hanya 10 per hari?? Karena pada saat ini hanya ini yg kumampu, dan itu juga sdh di bantu teman2 dan anakku.

"Terima kasih yah anakku dan sahabat2ku sayang. Tapi mengapa cuma 10 per hari? Biar kamu ga berkerumun dan kita tetap bisa berbagi secara sehat dan sesuai Prokes," tulis Tamara.

"Tapi knp tetap di permasalahkan?? Wandaaaa…???!!

"Mungkin bagi mereka reka, berbagi jg harus dikondisikan/terkondisikan pada tempat yg mereka rujuk rujak," ungkapnya.

"Whatever lah…Tetap Semangat berbagi Pangan yahhh di tempatmu dan sekitar," tutup Tamara Bleszynski.

Aksi sosial yang dilakukan oleh Tamara Bleszynski ini pun kemudian mendapat dukungan dan respons positif dari pengikutnya.