Skip to main content
Berani Nikahi Pembalap Top Berusia 20 Tahun, Aktris Terkenal Film Anak Langit ini Langsung Bercerai Usai Punya Putra Pertama, Gara-gara Ekonomi?

Berani Nikahi Pembalap Top Berusia 20 Tahun, Aktris Terkenal Film Anak Langit ini Langsung Bercerai Usai Punya Putra Pertama, Gara-gara Ekonomi?

Bintang sinetron Anak Langit ini langsung jadi janda usai lahirkan anak pertama. 

Sinetron anak langit sangat digemari para kawula muda karena berisikan adegan kekinian para muda-mudi yang gemar main balap motor. 

Nah, di antara bintang sinetron yang muncul pada sinetron itu adalah aktris Raya Nur Fitri Rahmadiana atau yang lebih dikenal dengan sebutan Raya Kitty.

Bersama dengan aktor kondang Stefan Williamdan Ranty Maria, nama Raya Kitty ikut melambung.

Usai tenggelam dari layar kaca, bintang sinetron itu bikin warganet heboh karena dikabarkan telah menggugat cerai sang suami, Abid Zia.

Yang mengagetkan, aktris cantik kelahiran 10 Februari 1994 itu menjadi janda tak lama setelah melahirkan anak pertamanya.

Ada yang menganggap perceraian mereka lantaran masalah ekonomi? Benarkah?

GUGATAN CERAI DIKABULKAN

Gugatan Raya Kitty sendiri terdaftar dengan Nomor 1323/Pdt.G/2020/PA.Sor pada 17 Februari 2020.

Sedangkan, sidang cerai perdana Raya Kitty dan Abid Zia berlangsung pada 24 Maret 2020.

Pengadilan Agama Soreang Bandung juga telah menggelar sidang putusan cerai Raya Kitty dengan Abid Zia pada Selasa, 21 April 2020.

Adapun Raya Kitty dan Abid Zia menikah pada 2018.

Gugatan cerai Raya Kitty terhadap Abid Zia telah dikabulkan Pengadilan Agama Soreang, Bandung.

Humas Pengadilan Agama Soreang Bandung, Suharja membenarkan hal tersebut.

Suharja mengatakan, gugatan cerai Raya Kitty sudah diputuskan.

"Sudah (putusan cerai)," kata Suharja melalui sambungan telepon, Rabu (22/4/2020), dilansir oleh Kompas.com.

Kabar perceraian ini sendiri sudah mengemuka saat aktris 26 tahun ini mendadak menghapus semua foto-fotonya bersama suami di media sosial Instagram yaitu @rayanurfitrird.

Padahal, pernikahan mereka yang mengusung adat Sunda sangat khidmat dan romantis.

Melansir TribunStyle, Raya Kitty menikah dengan Abid Zia di Bandung, Jawa Barat pada 19 Agustus 2018 silam.

Berdasarkan potret mereka yang diunggah Instagram Fathir Muchtar @f.muchtar360, Raya Kitty tampil anggun mengenakan kebaya berwarna putih lengkap dengan hiasan siger di kepalanya.

Sementara itu, Abid Zia terlihat gagah mengenakan jas berwarna senada dan bunga melati yang melingkar di lehernya.


Menariknya, saat menikah Raya Kitty berumur 24 tahun, sedangkan Abid Zia baru menginjak usia 20 tahun.

Meski masih berondong suami sang pesinetron nyatanya bukan orang sembarangan.

Abid Zia merupakan seorang pembalap muda berbakat di Tanah Air.

Pasalnya, pria kelahiran 14 Juni 1998 itu berkarir menjadi pembalap di Jawa Barat.

Berdasarkan pemberitaan TribunSolo, ia pernah menyabet penghargaan ketika mengikuti PON XIX Jawa Barat 2016.


Rumah tangga Raya Kitty dan Abid Zia semakin hangat dengan kehadiran putra bernama bernama Abqari Al Tariq Zia yang lahir pada 14 Oktober 2019.

Sayangnya, suka cita tersebut kini telah menjadi masa lalu lantaran Raya Kitty mantap menggugat cerai sang suami, Abid Zia.

Bukan isapan jempol belaka, kabar ini dibenarkan langsung oleh Humas Pengadilan Agama Soreang, Bandung, tempat Raya Kitty tinggal.

Sampai sekarang Raya Kitty tak mau mengungkap penyebab dan masalah rumah tangganya yang kandas.

Meski begitu, beberapa sumber menyebut kalau Raya Kitty menggugat cerai suami berondongnya karena masalah ekonomi.

Pasalnya, lewat sejumlah postingan Instagramnya @ rayanurfitrird, ibu satu anak ini menyiratkan untuk fokus berkarier dan menjalani kehidupannya bersama sang putra semata wayangnya.


Tak Singgung Masalah Anak 

Kuasa hukum Raya Kitty, Chandra Ramadhani Perdana juga menjelaskan, dalam sidang perceraian itu kliennya tidak membahas tentang hak asuh anak.

Dari pernikahan Raya Kitty dan Abid Zia dikaruniai seorang anak yang masih bayi.

Chandra mengatakan, hak asuh anak tetap akan diberikan kepada Raya Kitty sesuai dengan Undang-undang.

"Hanya perceraian saja. Kalau anak, kan, umurnya masih sekitar lima bulan."

"Kalau menurut UU di bawah 12 tahun tetap itu hak asuh ke ibu," kata Chandra saat dihubungi wartawan.

Raya Kitty menyebut, hak asuh anak dan sidang perceraian itu memang berbeda.

Ia hanya menggugat cerai dan tak mempermasalahkan hak asuh anak.

Lebih lanjut, Raya menegaskan, gugatan yang diajukannya ini murni urusan peceraian.

"Tapi kan memang terpisah, perceraian dan hak asuh anak dipersidangan terpisah ini untuk urus perceraian saja."

"Pure gugatan cerai saja," ujar Raya.